Pages

Sabtu, 01 Juni 2013

Macam-macam alat komunikasi

Sebelum kita masuk dalam topik alat komunikasi, kita bahas dahulu apa yang di maksud dengan komunikasi. Yah,, KOMUNIKASI adalah suatu proses kegiatan menyampaikan informasi dari pihak satu ke pihak lain yang mengandung arti. Beberapa alat/ mesin di bawah ini adalah macam-macam alat komunikasi yang di pakai di perusahaan-perusahaan atau organisasi.
          Dengan kemajuan teeknologi, komunikasi menjadi lebih cepat, lebih handal, dan lebih murah dibanding dengan metode komunikasi lain. Alat-alat komunikasi sangat banyak sekali macam-macamnya. Diantaranya:

A.    Faksimile
B.  Aiphone/ Interphone
C.  Teleprinter
D. Telenote
E.  Teletex
F.  Telekonferensi
G.  Teleks



A.Faksimile


      Facsimile disebut  juga telecopier atau fotocopy jarak jauh. Yaitu mesin atau pesawat yang dipergunakan untuk mengirimkan dan menerima salinan dari informasi yang berupa gambar, foto, atau dokumen secara langsung.
      Komunikasi yang dilaksanakan dengan menggunakan facsimile disebut  Facsimile Exchange atau FAX, yaitu sistem pelayanan telegraph yang diberikan kepada langganan untuk dapat saling berhubungan langsung dengan menggunaka pesawat fecsimile melalui central FAX peritel.

 Ciri-ciri Facsimile
·        Digerakkan oleh tenaga listrik dengan cara kerj adan komponen mesin elektronik.
·        Untuk mengirimkan salinan atau kopy dari informasi yang berbentuk gambar , foto, atau dokumen.
·        Harus dilengkapi dengan pesawat  telepon karena proses pengirimannya melalui piringan telepon.
·        Salinan atau copy yang diterima merupakan copy hitam putih.
·        Kertas untuk mengcopy berupa Roll kertas Thermal.


B.Aiphone/ Interphone


Dilihat dari bentuknya, intephone di bagi menjadi 2 macam, yaitu:

1.     Interphone dengan handset (gagang telepon)
Pada jenis ini interphone terdiri atas rumah interphone yang berisi tombol-tombol dan gagang interphone (handset) seperti gagang telephone yang memuat microphone dan receiver (penerima)
2.     Interphone tanpa handset
Pada jenis ini tombol dan mikropon menjadi satu. Berbentuk segi empat dan receiver (loudspeaker) berada di bagian tengah.

Ciri-ciri interphone:
·        Bekerja dengan menggunakan tenaga listrik.
·        Pembicaraan dapat di dengar oleh pesawat lain dalam satu jaringan.
·        Tidak dapat menyambung pada smbungan lain. 


C.Teleprinter


     Telepinter hampir sama dengan telepon.  Akan tetapi,  bila telepon menggunakan kata-kata lisan, maka teleprinter menggunakan kata-kata tertulis. Teleprinter adalah mesin yang dapat mengetik pesan, teks yang di produksi dari kejauhan pada mesin yang serupa.

      Mesin pengiriman dan penerimaan tersebut dihubungakan dengan kabel telegraph atau radio. Walaupun secara teknis, kecepatan maksimumnya adalah 70 kata permenit, operator yang cakap umumya dapat mengirim hanya 35-40 kata permenit.

      Selain itu, alat tersebut dapat digunakan untuk menerima dan mengirim telegram dan kawat. Pada beberapa mesin, pesan yang akan dikirimkan dapat disandikan pada pita kertas pelubang dan kemudian dikirimkan secara otomatis dengan kecepatan 70 kata per menit. Pesan yang baru masuk dapat pula di terima dalam bentuk pita berlubang untuk di uraikan sandinya dan di ubah ke dalam bentuk tercetak.

      Pengiriman otomatis dapat menghemat waktu dan uang apabila ada ada hubungan interlokal dan luar negeri.  Teleprinter yang di hubungkan dengan jaringan teleks dapat dibiarkan hidup tanpa di tunggui sepanjang siang dan malam. Pesan yang masuk di terima dan di cetak secara otomatis. Pelayanan ini sangat penting untuk komunikasi internasional di antara zona waktu yang berbeda. Bila perlu pesan dapat di acak agar tetap rahasia hingga di rapikan kembali oleh orang yang berwenang. Teleprinter juga dapat di beli dan di pasang untuk tujuan komunikasi antar departemen. Alat ini sangat  berguna bila ada kebutuhan untuk mengirim informasi dengan cepat dan akurat dlam keadaan dimana pengguanaan pesan lisan lewat telepon mungkin menyebabkan kesalah pahaman dan kesalahan.  

D.Telenote

        Telenote adalah sistem untuk pengiriman bahan yang di tulis atau di gambar dengan tangan lewat sirkuit telepon, entah pribadi, nasional, atau inetrnasional.
Pengirim menggambar atau menulis dengan menggunakan bolpoin yang di hubungkan dengan kabel yang fleksibel ke transmiter. Secara serentak, garis-garis yang sama di runut di atas kertas oleh alat penerima pada ujung lain sirkuit telepon. Pengiriman dapat terjadi secara bersamaan dengan percakapan telpon sehingga memungkinkan pesan tertulis di lengkapi dengan ilustrasi gambar, rumus, dan informasi lain yang tidak dapat di ungkapkan dengan mudah dalam kata-kata.
       Alat untuk mengirim dan menerima dapat berupa unit yang terpisah, atau tergabung di dalam satu instrumen, yaitu transreceiver.

E.Teletex

      Adalah alat standar yang di setujui secara internasional untuk komunikasi antara pengolah kata dan komputer  mikro.
      Alat ini merupakan peningkatan dari teleks, yang lebih fleksibel, lebih cepat dan menghasilkan cetakan dengan kualitas lebih tinggi. Ini adalah layanan untuk penanganan teleks yang menggunakan saluran telepon, bukan sirkuit telegraph, dan mencakupi karakter huruf besar dan huruf kecil serta lebih dari 200 karakter serta simbol. Kecepatan pengiriman lebih tinggi, lebih dari 2000 bit per detik. Terminal teletex memiliki papan tombol mesin ketik yang dapat memuat kertas berukuran A4.

F.Telekonferensi


      Telekonferensi adalah salah satu alat komunikasi yang dapat berhubungan dengan melakukan kontak suara dan kontak tatap muka secara langsung pada monitor.


F. Teleks

      Teleks adalah alat yang di gunakan untuk mengirimkan berita tertulis secara cepat, dimana berita yang di kirim akan tercetak pada lembar penerimaan kedua pesawat  yang saling berhubungan.
       Keistimewaan dari teleks adalah dapat menerima berita pada saat kantor tutup, asal alat itu tetap di aliri listrik dan tersedia kertas. Pengiriman berita melalui teleks dapat di lakukan secara langsung  dan di rekam terlebih dahulu. Pengiriman berita secara langsung dengan cara mengetik berita pada saat pengiriman. Pengiriman secara tidak langsung dengan cara berita yang kan di kirim, di rekam terlebih dahulu pada pita teleks. Biaya pengiriman teleks di hitung menurut jangka waktu pengiriman dan jarak perhubungan atau wilayah atau zone.

Cara mengirim berita dengan menggunakan teleks:
1.     Siapkan pita teleks yang telah berisi rekaman berita di letakkan pada tape recorder unit.
2.     Tekan tombol call, lampu indicator akan menyala, kemudian tekan nomor teleks yang akan di hubungi.
3.     Bila pita rekaman telah terkirim habis jawaban akan  tertera pada printer out dan mesin akan mati.


1 komentar:

  1. TINN: titanium framing hammer - TITanium Art
    TINN: titanium shift knob titanium titanium knee replacement framing hammer - TITanium Art. $19.99. titanium white rocket league Out titanium canteen of stock. Quantity: 1. Add to cart. Description. Product Details. TINN: chi titanium flat iron titanium framing hammer - TITanium Art.

    BalasHapus

 

Follower

About